Monday, November 10, 2014

Leave a Comment

Wanita Ini Habiskan Setengah Miliar Rupiah Demi Mirip "Sex Dolls"

Untuk "menata" ulang penampilannya, Wild telah melakukan serangkaian operasi plastik dan pembesaran payudara. Awalnya, ia melakukan rhinoplasty (operasi plastik pada hidung), lalu berlanjut operasi bibir agar menjadi lebih penuh, kemudian berlanjut pada tiga operasi pembesaran payudara. Tak berhenti sampai di situ, Wild juga mengubah bentuk bokongnya agar lebih kencang dan besar.
Total keseluruhan uang yang harus dibayarkan Wild untuk seluruh bedah kosmetik tersebut adalah 30.000 poundsterling atau setara Rp 540 juta!
Setelah tindakan operasi, ukuran payudara Wild pun berubah. "Siapa yang tak ingin terlihat seperti boneka seks yang menggoda? Setiap aku keluar rumah, semua orang memperhatikanku dan kebanyakan memuji penampilanku," ujarnya.
Wild mengatakan bahwa obsesinya terhadap bedah kosmetik bermula dari keinginan masa kecilnya yang mendambakan penampilan fisik seperti sebuah boneka.
"Aku memiliki masa kecil yang normal. Aku berasal dari kawasan pedesaan. Sewaktu remaja, aku memiliki tubuh yang sangat kurus, rambut pirang, dan tak sedikit yang mengatakan aku mirip dengan boneka Barbie. Namun, aku benci dengan ukuran payudaraku yang mungil, dan aku tak suka dengan tubuhku sendiri. Saat itu aku sering mengalami gejolak batin," urainya.
Seiring waktu, saat usianya bertambah dan mulai merintis karier sebagai seorang model, Wild baru menyadari inovasi bedah kosmetik yang dapat mengubah penampilannya menjadi seperti boneka seksi.
Wild mengaku bahwa dirinya memang terobsesi untuk memiliki bentuk tubuh persis boneka seks. Impiannya ini semakin memuncak saat dirinya bertemu dengan sang kekasih, Simon, pria Italia yang berprofesi sebagai pengusaha.
"Simon adalah seorang pengusaha yang sukses, dan dia suka dengan penampilan boneka plastik. Bahkan, dia pun membantu membayar sejumlah operasi plastik yang telah aku jalani," ujarnya.
Seperti dikutip DailyMail, Wild menyatakan bahwa dirinya tak keberatan, bahkan merasa bahagia untuk memperoleh popularitas karena dianggap mirip dengan alat permainan erotis untuk pria, yaitu boneka seks.




1

Wajah aslinya jauh lebih cantik

2

3

0 comments:

Blogging World