Sunday, November 2, 2014

Leave a Comment

Orang-Orang Dengan Bagian Tubuh Aneh

Beberapa rekor ini terjadi karena sindrom langka.

Mengejar rekor terkadang dapat membuat orang melakukan hal aneh.
Banyak cara tak wajar yang ditempuh manusia untuk menembus rekor tertentu. Namun terkadang,
 beberapa orang mendapatkan kelebihan secara alami tanpa melalui proses yang terlihat aneh atau menyiksa.
 Berikut rangkuman Talkmen  tentang rekor ekstrim tubuh manusia yang pernah tercatat.

Jenggot wanita terpanjang (Vivian Wheeler)

Wanita yang memiliki jenggot selalu menjadi sesuatu yang unik dalam catatan rekor dunia.
Bahkan pada abad 19, wanita berjenggot selalu ikut dalam rombongan sirkus ataufreak show.
Rekor unik ini sekarang dipegang oleh Vivian Wheeler, seorang wanita dari California AS.
Vivian dilahirkan dalam keadaan hermaphrodite atau berkelamin ganda, namun ibunya meminta dokter untuk
membuang kelamin laki-laki karena ia menginginkan anak perempuan. Hermaphrodite mungkin tidak
berpengaruh pada kondisi Vivian yang memiliki bulu berlebih di bagian dagu,
karena ternyata Vivian dengan sindrom yang dinamakan hypertrichosis atau sindrom serigala.
Saat ini Vivian berusia lebih dari 60 tahun dan wanita ini hidup bersama anaknya,
Richard Lorenc. Vivian Wheeler ditetapkan sebagai wanita dengan jenggot terpanjang
oleh Guinness World Record pada 8 April 2011 dengan jenggot sepanjang 25.5 cm.

Mulut terlebar (Francisco Domingo Joaquim)

Pria dengan nama panggilan Chiquinho ini menjadi sensasi di YouTube pada 2008 lalu,
 ketika ia terlihat memainkan mulutnya yang super lebar dan sangat elastis.
Tim dari Guinness Book of Records perlu waktu dua tahun untuk melacak keberadaan Chiquinho,
yang bertempat tinggal di Angola. Reputasi Chiquinho sebagai pria dengan mulut paling elastis sudah diakui
internet sebelum akhirnya dicatat secara resmi pada  18 Maret 2010.
Guinness mencatat bahwa mulut Chiquinho memiliki lebar 17 cm.
Pria berusia 22 tahun ini mampu memasukkan kaleng minuman ke mulutnya dengan posisi horizontal.
Kaleng minuman tersebut juga mampu diputar dengan lidahnya tanpa mengalami kesulitan.

Mulut Chiquinho memang memiliki kasus unik, dengan syaraf seperti ular python sehingga seluruh bagian
dalam mulutnya mampu terlihat secara keseluruhan ketika ia membukanya.

Manusia karet (Gary Turner)

Sindrom langka bernama Elhers-Danlos Syndrome membuat Gary Turner,
pria asal Ingris memiliki kelainan pada kulitnya.
Kulitnya sangat lentur, Turner bahkan bisa menarik kulitnya hingga 16 cm.
Turner mencatat rekor uniknya ini secara resmi dalam Guinness World Records: Premiere pada 29 Oktober 1999.
Elhers-Danlos Syndrome adalah sindrom yang sangat jarang ditemukan.
Turner sendiri pertama kali menyadari adanya sindrom ini ketika ia berusia 3 atau 4 tahun.
Ia kemudian menunjukkan kulit lenturnya pada paman dan teman-temannya.
Sindrom ini memang membuat kondisi kulit Turner menjadi lemah, namun Turner mengaku bahwa ia
tidak pernah merasa sakit pada bagian kuitnya.

Mata yang keluar dari rongganya (Claudio Pinto)

Claudio Pinto dikenal sebagai Eye-popping man, karena keunikan yang dimiliki di bagian matanya.
Pinto dapat mengeluarkan matanya hingga 4 cm dari rongganya kapanpun ia mau.
Jarak tersebut dihitung sekitar 95% dari rongga mata normal.

Pinto mengetahui keunikannya ini pada usia 9 tahun, dan mengaku tidak pernah merasa kesakitan dengan hal tersebut.
Reaksi orang yang mengetahui kelebihan Pinto bermacam-macam: unik, aneh, menarik bahkan tidak jarang
yang ketakutan melihat aksi Pinto.
Pria ini telah melakukan beberapa tes medis dan menemui beberapa dokter,
mereka hanya bisa mengatakan bahwa kelebihan ini adalah kasus yang unik dan tidak umum.
Beberapa dokter bahkan mengaku bahwa mereka tidak pernah melihat atau mendengar kasus seperti Pinto sebelumnya.
Pinto telah menerima banyak pernyataan bahwa kebiasaan
Pinto bisa saja melukai matanya, namun hal tersebut tidak menjadi masalah serius dan berbahaya.
Pinto mengatakan bahwa hal ini adalah suatu anugerah
Tuhan, bahkan ia mencari uang melalui kelebihannya ini  dengan melakukan pertunjukan yang mengundang berbagai reaksi.

Pinggang terkecil (Cathie Jung)

Sejak pernikahannya tahun 1959, Cathie Jung mulai memakai korset di tubuhnya.
Jung mulai memakainya setiap hari dan hanya dilepas ketika ia mandi untuk membantunya melakukan diet.
Hasilnya? Cukup berlebihan sebenarnya,
karena akhirnya Jung mendapat rekor sebagai wanita dengan pinggang terkecil yaitu 38,1 cm.
Melihat ukuran pinggang super kecil milik Jung, tentu cukup unik karena tubuh bagian atasnya seolah menjadi
beban yang berat. Namun ternyata Jung mengaku tidak pernah merasa ada keanehan yang terjadi seperti
sakitnya suatu bagian tertentu dari tubuhnya. Ia bisa melakukan segala sesuatu dengan normal,
seperti melakukan pekerjaan rumah. Hebatnya,
Jung yang saat ini telah berusia lebih dari 70 tahun tidak pernah berhenti memakai korset,
bahkan ia memiliki baju renang khusus yang memiliki korset di pinggangnya.

Kuku terpanjang (Lee Redmond)

Lee Redmond, memegang rekor sebagai manusia dengan kuku terpanjang sepanjang masa
dengan total  8, 65 m jika semua kukunya digabungkan.
Masing-masing jari milik Redmond memiliki panjang lebih dari 71 cm,
yang terpanjang adalah pada ibu jari dengan panjang 76 cm.

Redmond mulai berpikir untuk memecahkan rekor sejak 1979,
ketika ia memutuskan untuk berhenti memotong seluruh kukunya.
Sayangnya,
kuku Redmond yang telah tercacat dalam Guinness World Record sejak 23 Februari 2008 ini harus hilang dari jarinya.
Redmond kehilangan seluruh kuku kesayangannya setelah ia mengalami kecelakaan pada awal 2009 lalu.
Para fans Redmond kemudian menanyakan apakah Redmond akan menumbuhkan kukunya kembali, namun
ia mengatakan bahwa rekor tersebut hanyalah one-time thing.
Butuh waktu 30 tahun untuk kembali menumbuhkan kuku dengan ukuran luar biasa yang pernah dimilikinya.

Orang-orang dengan leher terpanjang (Padaung women)

Suku Padaung di Thailand memiliki tradisi yang tidak biasa.
Setiap perempuan yang lahir pada hari Rabu pada bulan purnama harus memakai gelang di lehernya.
Gelang logam tersebut harus dipakai bahkan sebelum si gadis mencapai usia dewasa dan akan bertambah tiap tahunnya.
Rekor gelang yang pernah dipakai oleh wanita Padaung mencapai tinggi 40 cm.
Logam ini akan menekan pundak wanita Padaung yang memakainya,
karena berat gelang ini sendiri terkadang lebih dari 5 kg.
Tulang leher mereka ditopang oleh logam, dan akan sangat berbahaya jika dilepaskan mendadak
setelah mereka memakainya dalam waktu lama.
Bayangkan jika Anda harus melakukan segala aktivitas dengan gelang logam di leher. Mengerikan.

0 comments:

Blogging World